Perawatan Gigi dan Gusi yang Mudah Dilakukan di Rumah

Perawatan Gigi dan Gusi yang Mudah Dilakukan di Rumah

Perawatan kesehatan gigi dan gusi perlu dilakukan secara teratur demi kesehatan Anda. Tak cukup hanya melakukan perawatan melalui kunjungan ke dokter gigi, merawat gusi dan gigi juga harus dilakukan di rumah secara rutin. Tak perlu khawatir, Anda bisa melakukannya dengan mudah setelah tahu caranya yang tepat.

Pentingnya Merawat Gigi dan Gusi

Kesehatan gigi dan gusi yang optimal tidak hanya membuat Anda tampil percaya diri di depan orang. Di balik itu, ada berbagai manfaat kesehatan yang bisa Anda dapatkan. Merawat gusi dengan baik akan meminimalisir resesi gusi, yaitu kondisi yang mana gusi melonggar dan membuat bakteri mudah masuk di sela-sela gigi dan gusi.

Bakteri yang berkumpul di mulut karena kurangnya menjaga kesehatan gigi dan gusi juga bisa menyebabkan infeksi paru-paru karena kemungkinan bakteri di gigi masuk ke paru-paru jadi lebih besar. Begitu pula adanya peradangan di gusi ternyata berhubungan dengan kerusakan pembuluh darah yang bisa menyebabkan penyakit jantung. Oleh karena itu, merawat gigi dan gusi dengan baik akan mengurangi risiko Anda terkena penyakit yang disebabkan oleh masalah gigi dan gusi.

Cara-cara Mudah Merawat Gusi dan Gigi di Rumah

Jika merawat gusi dan gigi dengan rutin, kesehatan mulut akan terjaga dengan baik. Tidak perlu yang sulit dan merepotkan, berikut cara mudah merawat kesehatan gigi dan gusi.

1.  Rutin menggosok gigi, minimal 2 kali sehari, di pagi dan malam hari.

2.  Gunakan benang gigi untuk pembersihan maksimal di sela-sela gigi.

3.  Penggunaan mouthwash diperbolehkan untuk menambah kesegaran mulut, asal jangan berlebihan atau tertelan.

4.  Menjaga pola makan yang sehat penting untuk menghindari zat-zat perusak gigi menempel dan melubangi gigi.

Bahan Alami yang Manjur untuk Menjaga Kesehatan Gigi dan Gusi

Untuk memaksimalkan kesehatan gigi dan gusi Anda, berbagai jenis bahan alami dapat Anda gunakan. Ingin tahu apa saja? Berikut beberapa bahannya.

●      Kayu Manis dan Cengkeh

Kayu manis dan cengkeh mampu mengatasi bau mulut tidak sedap karena gigi berlubang.  Ambil 1 gelas air hangat lalu teteskan 10 hingga 15 tetes minyak kayu manis dan minyak cengkeh. Aduk hingga rata, lalu kumur beberapa menit.

●      Air Lemon

Kandungan asam sitrat pada air lemon bermanfaat untuk membuat gigi terlihat lebih putih dan bersih. Caranya pun mudah, campurkan saja 1 sendok teh air hangat dengan 1 sendok jus lemon segar. Pakai larutan tersebut untuk menggosok gigi selama kurang lebih 1 menit.

●      Peppermint dan Minyak Tea Tree

Sudah lama diketahui jika daun mint bisa menghadirkan nafas yang segar. Anda dapat membuat cairan peppermint dengan mencampurkan 8 hingga 10 helai daun mint dengan dua tetes minyak tea tree ke dalam secangkir air hangat. Kumur-kumur selama beberapa menit, tapi jangan sampai tertelan.

●      Air dan Garam

Jangan salah, meski kelihatannya sepele, larutan air dan garam direkomendasikan oleh dokter gigi sebagai larutan ampuh untuk membersihkan mulut dan membantu mengatasi radang di gusi. Berkumurlah kurang lebih 2 sampai 3 menit untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Melakukan perawatan gigi di rumah tidak lepas dari pemilihan pasta gigi yang tepat untuk gigi dan gusi Anda. Jika Anda memiliki gigi yang sensitif, Pepsodent Sensitive Expert Enamel Care adalah pilihan yang tepat untuk tiap rutinitas gosok gigi Anda. Pasta gigi ini mampu menghilangkan rasa ngilu di gigi hanya dalam waktu 30 detik saja. Bahan aktifnya diperkaya mineral HAP sehingga mampu melindungi enamel gigi dan mengatasi masalah gusi. Yuk, segera coba dan buktikan sendiri!

 https://www.tanyapepsodent.com/diet-gaya-hidup/perawatan-gigi-dan-gusi-yang-mudah-dilakukan-di-rumah.html

 

Senyum Indonesia

Senyum Pepsodent

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Manfaat Pepsodent Charcoal

Pepsodent Charcoal